Berapa Tahun Kau Sangga Kebenaran

BERAPA TAHUN KAU SANGGA KEBENARAN

Engkau teriakkan – “Yang benar adalah benar, yang salah adalah salah”. Biar saudara atau golonganmu sendiri, kalau salah tetap engkau salahkan. Biar kelompok yang memusuhimu, kalau mereka benar tetap engkau benarkan.

Pertanyaannya sederhana: Berapa tahun engkau sanggup menyangga kebenaran pernyataanmu itu di dalam berbagai pengalaman hidup yang sangat menyeretmu ke nilai yang sebaliknya? [Emha Ainun Nadjib]

#maiyah #ean #emhaainunnadjib #katamaiyah #katamutiara #katabijak #quote (at Rumah Budaya EAN)